Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2009

Hijab

By Eman Ada lima orang buta, bersama pengantarnya, pergi ke kebun binatang. Saat ini mereka berada di depan seekor gajah. Masing-masing dari mereka memegang salah satu bagian tubuh gajah tersebut. (Sebut aja nama mereka adalah A, B, C, D, E). Si A yang memegang bagian belalainya, berkata dalam hatinya bahwa bentuk gajah itu seperti selang air yang besar. Si B yang memegang bagian telinganya, batinnya berkata bahwa bentuk gajah adalah seperi daun yang sangat lebar.. Si C yang memegang bagian badannya merasakan bahwa gajah adalah serupa tembok tinggi tetapi empuk. Si D yang memegang bagian kakinya yakin bahwa gajah adalah bagaikan tiang rumah. Si E yang memegang bagian ekornya berkesimpulan bahwa gajah seperti sebuah pecut yang meliuk liuk. Ketika kembali ke rumah, mereka pun membawa kesan masing-masing akan bentuk gajah. Suatu saat, ALLAH berkehendak mereka berlima kembali dapat melihat. Hal yang pertama mereka lakukan adalah kembali melihat gajah. Tanpa pengantar, mereka pun berangkat

Racun Itu .......

By Eman Baso pakai Borax. Ikan pakai Formalin. Bakwan pake Baking Soda. Daging ayam TIREN (Mati kemaren). Daging sapi Gelonggongan. Warna makanan pakai Rhodamin (pewarna pakaian). Pemanis pakai Sacharin. Sayur-sayuran dan buah-buahan disemprot pakai anti hama. Masih banyak lagi.... Begitu banyak racun yang kita masukkan kedalam tubuh. Bukannya tidak tahu mengenai keberadaan mereka, tetapi kita tidak mau memperhatikan akibat yang akan ditimbulkan nantinya. Alasannya klise: "Kalau takut-takut, mau makan apa?" "Semuanya juga begitu" "Abis enak" "Murah sih" Dll... Begitu terjadi hal-hal yang memang sudah diperkirakan, maka terkejutlah kita. Nasi sudah menjadi bubur. Ini juga berlaku bagi kehidupan kita. Saat orang meninggalkan sholat, membaca Al Qur-an, berpuasa, zakat, menuntut ilmu, dll. Bahkan perbuatan-perbuatan buruk yang mengandung dosa malah diperbuat. Selalu hal yang klise dikedepankan : "Sibuk, ah" "Tanggung lagi kerja" &